Tidak dapat dipungkiri musim hujan yang berkepanjangan meninggalkan genangan air yang terkadang berlebihan (red. Banjir).
Hal ini terjadi bukan hanya di daerah jakarta atau bekasi yang memang terkenal dengan permasalahan banjirnya. Daerah tempatku tinggal sekarang juga mengalami hal serupa memang tidak mengerikan seperti di kota besar tersebut dan satu lagi tidak harus mengungsi.
yup...genangan air setinggi 40 cm yang hanya menggenangi jalan keluar menuju jalan raya didekat kosanku hampir membuatku ngeri juga (berhubung selama 24 tahun hidup belum pernah melewati genangan air setinggi itu).
Hal yang menarik bagiku sebenarnya yaitu jalanan yang sering terkena genangan air hujan. Lama kelamaan jalanannya akan rusak sangat berbeda dengan jalan yang tidak tergenang air.
Mungkin bisa di analogikan dengan pergaulan kita. Seperti ada tertulis pergaulan yang buruk akan menghilangkan kebiasaan yang baik.
Jika kita bergaul di lingkungan yang buruk bukan mustahil kita kan menjadi buruk juga.Sekuat apapun kita bertahan tetap menjadi orang baik dalam lingkungan yang buruk mungkin ada juga kalanya kita kehilangan pertahanan kita, ibarat sebuah batu besar yang setiap hari ditetesi oleh setetes air lama kelamaan akan rusak juga.
so tidak ada salahnya kita menjaga pergaulan kita.
0 komentar:
Posting Komentar